Artikel Pengetahuan



pengembangan sistem pakar menggunakan Visual basic


ARTIFICIAL INTELLGENCE (AI) merupakan suatu studi khusus dimana tujuannya adalah membuat computer berfikir dan bertindak seperti manusia. Banyak implementasi Articial intelligence dalam bidang computer. Misalnnya Decision Support System (DSS), Robotic, Natural Language, Neural Network dan lain-lain.

Pengembangan kecerdasan buatan merupakan sistem pakar yamg menggabungkan pengetahuan dan penelusuran data untuk memecahkan masalah secara normal yang memerlukan keahlian manusia. Sistem pakar ini akan melakukan suatu keahlian yang umumnya hanya dimiliki oleh pakat ahli tertentu pada bidang tertentu. Tujuan dari pengembangan kecerdasan buatan tersebut bukanlah untuk menggantikan peran manusia, tetapi untuk mensubstitusikan pengetahuan manusia kedalam bentuk sistem sehingga dapat di gunakan oleh banyak orang.

Dalam mengembangakn sistem pakar tidak harus dengan bahasa pemrograman visual basic. Anda bisa dapat mengembangkannya dengan bahasa pemrograman visual lain yang mendukung teknik pengolahan data seperti visual FoxPro, Delphi, Dbase dan lain sebagainya. Untuk anda yang baru mempelajari sistem pakar, sebaiknya anda sudah mengenal konsep dasar perancangan database secara umum, misalnya mengenai field, file indeks, primary key, foreign key dan bagaimana membuat relasi antar tabel dalam sebuah database.

Tahapan pengembangan sistem pakar terdiri dari beberapa fase-fase diantaranya: identifikasi, konseptualisasi, formalisasi, implementasi, evaluasi, pengembangan sistem. Tahapan-tahapan tersebut merupakan salah satu bagian dari komponen dasar sistem pakar.
Pengembangan sistem pakar dengan visual basic merupakan salah satu implementasi yang sederhana dan sangat berguna bagi banyak orang terutama programmer karena didalam visual basic terdapat beberapa fasilitas yang mudah di pelajari dan termasuk ke dalam native code. Pengembangan ini yang lumayan banyak di gunakan beberapa programmer dalam membuat sistem pakar.

Referensi:
1.       Turban, Efraim. Decision Support System and Expert System. New Jersey: Prentice Hall International Inc, 1995
2.       Balena, Francesco. Programming Microsoft Visual Basic 6.0. Washington: Microsoft Press, 1999
3.       Andi, Dany. Pengembangan Sistem Pakar Menggunakan Visual Basic. Yogyakarta: Andi, 2003






Follow Me On Twitter Follow Me On Instagram Follow Me On Facebook ndorogestii@gmail.com Follow Me On Fanpage Facebook

0 Response to "Artikel Pengetahuan"

Post a Comment